16 minggu si kakak di perut mi :)

“Maka Nikmat Tuhan Kamu yang Manakah yang Kamu Dustakan?” (Q.S. Ar-Rahman : 16)

Sungguh besar nikmat bertubi yang diberikan Allah dalam kehidupanku hingga detik ini.
Dititipkan suami sabar dan penuh cinta, diamanahkan seorang bayi mungil buah cinta kami yang tak sabar rasanya ingin segera dapat memeluk dan menciumnya langsung.

16 minggu usia si kakak kini.
Ya, kami memanggilnya “si kakak”, agar ketika ia lahir nanti, ia tau bahwa ia tertakdir sebagai sulung yang sudah seharusnya dipanggil “kakak/abang/ayuk”.
Kami menaruh harap akan kedewasaan sikap dan perilakunya kelak, oleh karena itu kami tak mau menanamkan kemanjaan sejak dini padanya dengan membiasakannya dipanggil adek/dedek seperti layaknya panggilan terhadap bayi dan anak kecil pada umumnya.
Semoga harapan minda & biyah bisa kau wujudkan nanti ya, kak 🙂

[Lanjut yoookkk…]